Kamis, 17 Februari 2011

Soal Kencing Manis - Suara Merdeka, Senin, 08 Januari 2007

Surat Pembaca, Senin, 08 Januari 2007

Soal Kencing Manis

Informasi dokter Yacobus A SpPD mengenai kencing manis (Diabetes Millitus) bermanfaat sekaligus menyedihkan. Belum lagi akibat yang ditimbulkan seperti amputasi, kebutaan dan jantung. Betapa menyedihkan menderita kencing manis seperti yang saya alami sendiri selama lima tahun.
Jempol, jari tangan luka, pantat selebar diameter 9 cm membusuk, gigi kendor semua, penglihatan kabur, impoten, berat badan semula 78 kg turun 57 kg, tensi 200/110, kencing tiap malam 7-8 kali, gula darah 572. Yang lebih menyedihkan luka membusuk di jempol tangan dan pantat tambah melebar.
Upaya pengobatan rutin termasuk rawat inap sudah sering saya lakukan dan banyak obat yang diminum hingga stres. Logikanya jika luka membusuk di kaki dapat saja diamputasi, lalu bagaimana dengan luka di pantat?. Saya kemudian cari alternatif, terutama penyembuhan luka membusuk dan gigi kendor.
Selama 1 tahun minum mahkota dewa, buah merah 5 bulan, undur-undur 1 tahun, VCO 3 bulan, daun imbo 7 bulan, daun meniran dan daun ciplukan 15 bulan, semuanya tidak ada perubahan. Kulit salak 11 bulan, tidak ada perubahan kecuali gula darah turun menjadi 419.
Ketika koran ini memuat tulisan mengenai kefir bening, membuka harapan saya untuk sembuh. Kenyataan, 5 hari pertama setelah minum kefir kencing saya hanya 1 kali/malam dan dapat tidur nyenyak. Seminggu kemudian luka membusuk mulai kering, eloknya semua gigi yang kendor mengencang lagi dan geliat impoten mulai ada tanda pulih.
Lima puluh hari berikut semua luka benar-benar sembuh. Tiga bulan setelah minum kefir bening rutin semua keluhan pulih seperti semula. Gula darah 107. Bulan berikut gula darah masih sekitar 110. Saya tetap minum kefir 4 bulan berturut untuk membersihkan racun yang banyak terkonsumsi dan meningkatkan daya tahan.
Kini saya dapat hidup normal seperti umumnya orang sehat, kembali sebagai PNS tanpa harus banyak izin sakit. Demi sesama saya siap berbagi pengalaman secara detail. Terlampir 6 lembar kopi hasil lab.
Suparman
Banjardowo Rt 1/Rw 5 Genuk, Semarang
***



Tidak ada komentar:

Posting Komentar